HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP COPING STRESS PADA MAHASISWA PERANTAU TINGKAT AKHIR

Rahmanta, Arief Fika (2024) HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP COPING STRESS PADA MAHASISWA PERANTAU TINGKAT AKHIR. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
Abstrak Arief Fika Rahmanta.pdf

Download (790kB)

Abstract

Latar Belakang: Mahasiswa perantau adalah mahasiswa yang meninggalkan kampung halamannya dan pergi untuk menuntut ilmu ke daerah lain. Beratnya beban yang ditanggung mahasiswa dan kesulitan yang dialami mahasiswa dalam kehidupan sosialnya menyebabkan dampak psikologis yaitu stres. Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan dukungan sosial terhadap coping stress pada mahasiswa perantau tingkat akhir. Metode: Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 88 mahasiswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling, sehingga diperoleh 88 mahasiswa perantau tingkat akhir. Kriteria inklusi adalah mahasiswa berusia 20-31 tahun. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner dukungan sosial dan coping stress. Penelitian ini menggunakan uji Rank Spearman dengan metode kuantitatif korelasional dan desain cross sectional. Hasil: Terdapat 48 responden dukungan sosial (54,5%) dan 38 responden coping stress (43,2%). Hasil analisis menunjukkan bahwa dukungan sosial berhubungan dengan coping stress, dengan p-value 0,005 yang lebih kecil dari 0,05, sehingga H0 ditolak. Koefisien korelasi sebesar 0,299 menunjukkan hubungan yang sedang antara dukungan sosial dan coping stress pada mahasiswa perantau tingkat akhir. Kesimpulan: Ada hubungan dukungan sosial terhadap coping stress pada mahasiswa perantau tingkat akhir

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 02 Aug 2024 02:55
Last Modified: 02 Aug 2024 02:55
URI: http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1402

Actions (login required)

View Item View Item