Gabriella, Nadya Marcellin Dwi (2024) PROFIL PENGGUNAAN OBAT PADA PASIEN STROKE ISKEMIK DI RUMAH SAKIT CITRA HUSADA JEMBER. Technical Report. Universitas dr. SOEBANDI, Jember.
![]() |
Text
19040085 Nadya Marcellin Dwi Gabriella.pdf Download (2MB) |
Abstract
Latar Belakang : Stroke adalah sindrom klinis yang timbulnya mendadak, progres cepat, defisit neurologis fokal dan global berlangsung 24 jam atau langsung menimbulkan kematian dan disebabkan oleh gangguan peredaran darah otak. Stroke Iskemik adalah tanda klinis disfungsi atau kerusakan jaringan otak yang disebabkan kurangnya aliran darah ke otak karena ada penyumbatan pada pembuluh darah otak sehingga mengganggu kebutuhan darah dan oksigen di jaringan otak. Regimen terapi pengobatan stroke iskemik ada antihipertensi, antiplatelet, antikoagulan, neuroprotektor. Tujuan penelitian ini menganalisis rejimen terapi pada pasien stroke iskemik Rumah Sakit Citra Husada Jember. Metode : Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian Retrospective. Jumlah populasi 37 data rekam medis dengan sampel 28. Analisis data menggunakan analisis univariat bertujuan menggambarkan kondisi yang di kaji. Hasil : Hasil penelitian diperoleh dari karateristik pasien berdasar pada jenis kelamin laki-laki (70,4%) dan segi usia pasien stroke iskemik pada kelompok usia ≥41 tahun (92%). Penggunaan obat antihipertensi tunggal yaitu golongan obat diuretik (25%) dan terapi kombinasi golongan diuretik + CCB menggunakan terapi antiplatelet tunggal dengan obat clopidogrel diikuti dengan briclot sebanyak 14.2%, sedangkan terapi antiplatelet kombinasi menggunakan aspirin + briclot sebanyak 28.6%. pada terapi antikoagulan sebagian besar menggunakan warfarin sebanyak 57.2% dan pada terapi neuroprotektor tunggal sebagian besar menggunakan obat mecobelamin sebanyak 28.5% dan pada kombinasi menggunakan mecobelamin + chiticholine sebanyak 17.8%. Kesimpulan : Penggunaan obat antihipertensi yang paling sering diberikan yaitu diuretik, clopidogrel sebagai antiplatelet, wafarin sebagai antikoagulan dan mecobelamin sebagai neuroprotektor.
Item Type: | Monograph (Technical Report) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 28 May 2024 04:25 |
Last Modified: | 28 May 2024 04:26 |
URI: | http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1277 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |