KEPERAWATAN DENGAN PENERAPAN MOBILISASI DINI DAN AROMATERAPI LEMON PADA IBU POST SECTIO CAESAREA DENGAN MASALAH NYERI AKUT DI RUANG NUSA INDAH RSD BALUNG JEMBER

Hasanah, Uswatun (2024) KEPERAWATAN DENGAN PENERAPAN MOBILISASI DINI DAN AROMATERAPI LEMON PADA IBU POST SECTIO CAESAREA DENGAN MASALAH NYERI AKUT DI RUANG NUSA INDAH RSD BALUNG JEMBER. Technical Report. Universitas dr. SOEBANDI, Jember.

[img] Text
Abstrak Uswatun H..pdf

Download (316kB)

Abstract

Pendahuluan : Sectio Caesarea (SC) merupakan upaya persalinan melalui prosedur operasi dengan membuat sayatan pada dinding abdomen dan uterus yang berguna untuk membantu mengeluarkan bayi. Dampak dari adanya sayatan tersebut dapat mengakibatkan ibu merasakan nyeri yang akan terus meningkat setelah efek anastesi mulai menghilang. Dampaknya akan menimbulkan stressor, gangguan mobilisasi, sulit tidur, penurunan nafsu makan serta terjadinya kolaps kardiovaskular sehingga diperlukan cara untuk mengontrol nyeri agar pasca pembedahan pasien mampu beradaptasi dengan nyerinya. Salah satunya adalah dengan pemberian implementasi mobilisasi dini dan aromaterapi lemon. Metode: penelitian ini menggunakan metode case study dengan cara melakukan observasi menggunakan instrument numeric rating scale (NRS) pada dua responden ibu post SC yang diberikan implementasi mobilisasi dini dan aromaterapi lemon selama 3 hari terhadap penurunan skala nyeri. Hasil : penelitian menunjukkan setelah diberikan implementasi menunjukkan adanya penurunan skala nyeri pada responden 1 yaitu dari yang awalnya skala nyeri berat menjadi menjadi skala sedang dan pada responden 2 awalnya skala nyeri berat menjadi skala ringan. Analisis : dengan diberikan implementasi mobilisasi dini dan aromaterapi lemon dapat membuat ibu terdistraksi dari nyerinya sehingga dapat membantu mengurangi nyeri. Diskusi : mobilisasi dini dan aromaterapi lemon memberikan pengaruh yang tepat serta menjadikan ibu bisa segera mandiri dalam melakukan mobilisasi, dan diharapkan diruangan tersebut perawat mampu mengaplikasikan tindakan tersebut.

Item Type: Monograph (Technical Report)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 12 Nov 2024 03:56
Last Modified: 12 Nov 2024 03:56
URI: http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1788

Actions (login required)

View Item View Item