HUBUNGAN ANTARA STATUS HEMODINAMIK DENGAN POLA TIDUR PADA PASIEN HIPERTENSI DI RSD BALUNG

Sari, Lira Tri Indah Novita (2024) HUBUNGAN ANTARA STATUS HEMODINAMIK DENGAN POLA TIDUR PADA PASIEN HIPERTENSI DI RSD BALUNG. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
Abstrak Lira Tri Indah N.S.pdf

Download (566kB)

Abstract

Latar Belakang; Hipertensi masih menjadi tantangan besar di Indonesia saat ini. Hipertensi akan mengakibatkan tingkat kecemasan yang tidak terkontrol dan mengakibatkan kurangnya tidur yang baik pada seseorang yang mengalami penyakit hipertensi Tujuan: Menganalisis Hubungan Antara Status Hemodinamik Dengan Pola Tidur Pada Pasien Hipertensi di RSD Balung. Metode: Jenis penelitian kuantitatif observasional menggunakan metode cross-sectional. Tekhnik sampling menggunakan non probability sampling dengan metode quota sampling. Populasi dalam penelitian ini yaitu pasien yang menderita hipertensi di ruang rawat jalan di RSD Balung Jember dengan jumlah sample sebanyak 30 responden. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Variabel penelitian ini yaitu variabel independent status hemodinamik dan variabel dependen pola tidur. Data yang digunakan dalam penelitian ini di analisis dengan uji spearman rho. Hasil: Terdapat hubungan pola tidur dengan tekanan darah dengan nilai signifikan 0.001<0,05. Terdapat hubungan pola tidur dengan nadi dengan nilai signifikansi 0.001<0.005. Terdapat hubungan pola tidur dengan MAP dengan nilai signifikansi 0.004<0.005 Kesimpulan: Terdapat hubungan antara status hemodinamik dengan pola tidur pada pasien hipertensi. Saran: penulis berharap responden tetap menjaga pola tidur seperti waktu tidur, kualitas tidur untuk menstabilkan tekanan darah, nadi maupun MAP. Kualitas tidur yang buruk akan memberi dampak negatif terhadap kesehatan responden serta menimbulkan berbagai macam penyakit kardiovaskular dalam jangka yang berkepanjangan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 08 Aug 2024 09:12
Last Modified: 08 Aug 2024 09:12
URI: http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1589

Actions (login required)

View Item View Item