HUBUNGAN PEMBERIAN EFFLEURAGE MASSAGE DENGAN PENGURANGAN TINGKAT NYERI TERHADAP PERSALINAN KALA I FASE AKTIF DI PUSKESMAS PANTI

Fajriyah, Lila Laely (2024) HUBUNGAN PEMBERIAN EFFLEURAGE MASSAGE DENGAN PENGURANGAN TINGKAT NYERI TERHADAP PERSALINAN KALA I FASE AKTIF DI PUSKESMAS PANTI. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
Abstrak Lisa Laely Fajriyah.pdf

Download (360kB)

Abstract

Latar belakang: Persalinan adalah suatu proses yang terjadi secara fisiologis, persalinan dimulai dengan adanya pembukaan, hingga penipisan pada segmen bawah rahim yang disebabkan adanya kontraksi pada uterus, sehingga menimbulkan adanya nyeri persalinan, serta menimbulkan ketidaknyamanan hingga kecemasan yang berlebihan, sedangkan effleurage massage adalah sebuah metode non farmakologi berupa pijatan ringan yang mampu membuat ibu bersalin mengalihkan nyeri persalinan menjadi lebih rileks, tenang, serta merasakan kenyamanan disetiap proses persalinan. Tujuan: untuk mengetahui hubungan pemberian Effleurage Massage dengan pengurangan tingkat nyeri terhadap persalinan kala I fase aktif di Puskesmas Panti Jember. Metode: jenis penelitian Kuantitatf quasy eksperiment, jenis rancangan kelompok one group pre-test post-test. Populasi seluruh ibu bersalin yang mengalami keluhan nyeri di Puskesmas Panti Jember, dengan jumlah populasi 20 ibu bersalin. Tehnik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling, sedangkan pengumpulan data menggunakan lembar observasi, yang kemudian di analisis dengan uji non parametrik Wilcoxon Signed Rank Test menggunakan aplikasi SPSS Hasil: setelah dilakukan uji Wilcoxon Signed Rank Test didapatkan hasil nilai p-value = 0,005 ≤ α= 0,05. Kesimpulan: setelah dilakukan analisis didapatkan nilai p-value 0,005 dimana terdapat hubungan pemberian Effleurage Massage dengan pengurangan tingkat nyeri terhadap persalinan kala I fase aktif di Puskesmas Panti Jember. Saran: setelah dilakukan penelitian diatas diharapkan mampu memberikan wawasan baru untuk seluruh ibu juga untuk bidan dengan harapan mampu memberikan edukasi tentang pemberian Effleurage Massage sebagai upaya mengatasi nyeri persalinan, mampu mengurangi nyeri saat persalinan. Maka dengan adanya penelitian ini dapat alternatif bagi ibu bersalin dalam mengatasi nyeri, sehingga mampu memberikan kenyamanan, ketenangan, bagi seluruh ibu bersalin.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 02 Aug 2024 03:46
Last Modified: 02 Aug 2024 03:46
URI: http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1405

Actions (login required)

View Item View Item