HUBUNGAN ANTARA TINGKAT STRES DENGAN MANAJEMEN PERAWATAN DIRI PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI

Oktavia, Ni Putu Natari Ayunda (2024) HUBUNGAN ANTARA TINGKAT STRES DENGAN MANAJEMEN PERAWATAN DIRI PADA LANSIA DENGAN HIPERTENSI. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
Abstrak Ni Putu Natari Ayunda Oktavia.pdf

Download (225kB)

Abstract

Lansia terjadi kemunduran fisik dan psikologis secara bertahap, lansia umumnya mengalami kesulitan dalam manajemen perawatan diri sehingga dapat memperburuk kondisi kesehatannya. Manajemen perawatan diri pada lansia dengan hipertensi cenderung kurang. Kondisi didalam manajemen perawatan diri pada lansia sering kali diakibat karena lansia mengalami stres. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis hubungan antara tingkat stres dengan manajemen perawatan diri pada lansia dengan hipertensi. Rancangan penelitian ini bersifat kuantitatif dengan pendekatan cross sectional correlation. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 145 lansia dengan hipertensi yang diseleksi menggunakan cluster random sampling. Penelitian ini menggunakan kuesioner Hypertension Self-Management Behavior Questionnaire (HSMBQ) dan Perceived Stress Scale (PSS). Hasil penelitian dengan menggunakan uji gamma menunjukkan nilai koefisien kontingensi sebesar -0,991 dan di dapatkan nilai P Value = 0,000 ≤ 0,05. Secara statistik memiliki arti ada hubungan yang signifikan antara tingkat stres dengan manajemen perawatan diri, dengan keeratan hubungan yang sangat kuat dan hubungan bersifat negatif yang artinya jika tingkat stres ringan maka manajemen perawatan diri baik. Lansia yang mengalami stres berat tidak mampu melakukan manajemen perawatan diri secara efektif dan perlunya dilakukan manajemen stres secara individu dengan optimal untuk meningkatkan derajat kesehatan terhadap lansia.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 01 Aug 2024 01:50
Last Modified: 01 Aug 2024 01:50
URI: http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1375

Actions (login required)

View Item View Item