HUBUNGAN SELF EFFICACY DENGAN SELF MANAGEMENT EFEK SAMPING POST KEMOTERAPI PADA PASIEN CARCINOMA MAMMAE DI RUMAH SAKIT BALADHIKA HUSADA JEMBER TAHUN 2023

Putri, Nindi Anita Fian and Martiana, Ina (2023) HUBUNGAN SELF EFFICACY DENGAN SELF MANAGEMENT EFEK SAMPING POST KEMOTERAPI PADA PASIEN CARCINOMA MAMMAE DI RUMAH SAKIT BALADHIKA HUSADA JEMBER TAHUN 2023. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
19010108 Nindi Anita Fian Putri.pdf

Download (3MB)

Abstract

Latar Belakang : Kanker payudara merupakan salah satu jenis kanker yang paling umum pada wanita dan prevalensinya sangat tinggi di setiap negara di dunia. Kemoterapi bertujuan untuk mencegah sel kanker berkembang dan membunuh sel kanker. Selain menyerang sel kanker, obat kemoterapi juga menyerang sel normal dan menyebabkan berbagai macam efek samping seperti mual, muntah, diare, mukositis dan lain-lain. Self efficacy adalah salah satu strategi yang paling penting untuk meningkatkan self management. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan self efficacy dengan self management efek samping post kemoterapi pada pasien carcinoma mammae di Rumah Sakit Baladhika Husada Jember Tahun 2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif non eksperimen yang mempunyai rancangan penelitian cross sectional dengan jumlah sampel 64 responden pasien kanker payudara dengan teknik consecutive sampling. Alat ukur yang di gunakan pada kedua variabel yaitu kuisioner. Analisis data pada penelitian ini yaitu menggunakan uji rank spearmen. Hasil analisis di dapatkan p-value 0,044 < α (0,05) sehingga dapat di ambil kesimpulan bahwa ada Hubungan antara Self Efficacy dengan Self Management pada Pasien Carcinoma Mammae di Rumah Sakit Baladhika Husada Jember Tahun 2023dengan kekuatan hubungan kuat dengan nilai korelasi r=0,543 artinya apabila self efficacy nya baik maka self management adaptif. Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sarana menambah pengalaman, memperluas wawasan pengetahuan terutama bagi pasien kanker payudara setelah menjalani kemoterapi agar dapat mengoptimalkan pengobatan perawatan diri dalam mencapai kesembuhan dan meminimalisir efek samping yang akan terjadi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 08 Sep 2023 03:08
Last Modified: 08 Sep 2023 03:08
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/986

Actions (login required)

View Item View Item