IMPLEMENTASI TERAPI BENSON DENGAN PENDEKATAN PSIKOSPIRITUAL TERHADAP TINGKAT STRES PADA PASIEN KANKER PAYUDARA

Ufairah, Washfa and Yuhbaba, Zidni Nuris and Suswati, Wahyi Sholehah Erdah (2023) IMPLEMENTASI TERAPI BENSON DENGAN PENDEKATAN PSIKOSPIRITUAL TERHADAP TINGKAT STRES PADA PASIEN KANKER PAYUDARA. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
19010176 Washfa Ufairah.pdf

Download (4MB)

Abstract

Tingkat stres pada pasien kanker payudara masih tergolong sangat tinggi, dikarenakan pasien kanker payudara menganggap bahwa harapan untuk pulih sangat rendah. Tingkat stres pada pasien kanker payudara dapat diturunkan menggunakan terapi komplementer yaitu salah satunya terapi benson dengan pendekatan psikospiritual. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis adanya pengaruh implementasi terapi benson dengan pendekatan psikospiritual terhadap tingkat stress pada pasien kanker payudara. Desain yang digunakan adalah dengan metode nonequivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini 324 pasien dan sampel dalam penelitian ini yaitu 76 pasien yang telah dibagi menjadi dua kelompok yaitu kelompok eksperimen dan juga kelompok kontrol dengan masing-masing sebanyak 38 pasien. Teknik sampling yang digunakan sampling insidental. Penelitian ini di uji dengan menggunakan man-whitney. Hasil dari penelitian ini p-value 0,000 < α 0,05, maka dapat di simpulkan bahwa Ha diterima dan terdapat pengaruh terapi benson dengan pendekatan psikospiritual terhadap tingkat stres yang dialami pasien kemoterapi di ruang flamboyan Rumah Sakit Baladhika Husada Jember. Diharapkan selain pengobatan medis yang dilakukan oleh pasien dapat diselingi dengan pengobatan paliatif yang dapat mengkoping stres pasien.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 07 Sep 2023 05:45
Last Modified: 07 Sep 2023 05:45
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/983

Actions (login required)

View Item View Item