Camilia, Syah Diva and Nastiti, Eky Madyaning (2023) PERBEDAAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN EFIKASI DIRI SEBELUM DAN SESUDAH PENDIDIKAN KESEHATAN PERTOLONGAN PERTAMA KEJANG DEMAM PADA IBU BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS ARJASA. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.
![]() |
Text
19010162 Syah Diva Camilia.pdf Download (3MB) |
Abstract
Latar Belakang: Kejang demam merupakan kelainan neurologis yang paling sering dijumpai pada anak, terutama pada golongan anak umur 6 bulan sampai 4 tahun, dalam hal tersebut diperlukan efikasi diri tentang respon ibu dalam penanganan pertama kejang demam. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perbedaan tingkat pengetahuan dan efikasi diri sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan pertolongan pertama kejang demam pada ibu balita di Wilayah Kerja Puskesmas Arjasa. Metode: Jenis penelitian Quasy Eksperimental dengan pendekatan one group pre and post test. Populasi semua ibu balita yang berjumlah 54. Sampel sebanyak 35 responden diambil dengan menggunakan metode simple random sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner.. Analisis menggunakan uji statistik Wilcoxon. Hasil penelitian : Hasil penelitian didapatkan sebagian besar (54%) ibu berpengetahuan kurang, sedangkan sesudah diberi pendidikan kesehatan pengetahuan ibu sebagian besar baik (66%). Efikasi diri sebelum diberikan pendidikan kesehatan diperoleh pada kategori rendah (89%), sedangkan sesudah diberi pendidikan kesehatan, efikasi diri pada kategori sedang (40%). Hasil analisis menggunakan uji wilcoxon diperoleh p-value 0,000 yang berarti terdapat perbedaan tingkat pengetahuan sebelum dan sesudah diberi pendidikan kesehatan. Terdapat perbedaan efikasi diri sebelum dan sesudah diberikan pendidikan kesehatan dengan p-value 0,000. Kesimpulan : Melalui pendidikan kesehatan pertolongan pertama kejang demam dapat meningkatkan pengetahuan ibu dalam melakukan pertolongan pertama kejang demam. Efikasi diri meningkat melalui pemberian pendidikan kesehatan pertolongan pertama kejang demam. Sehingga disarankan untuk tenaga kesehatan dapat memberikan edukasi kepada orang tua mengenai pertolongan pertama kejang demam.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 31 Aug 2023 05:34 |
Last Modified: | 31 Aug 2023 05:34 |
URI: | http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/927 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |