HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERILAKU AGRESIF PADA REMAJA

Munawaroh, Sofiatul (2021) HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERILAKU AGRESIF PADA REMAJA. Other thesis, UNIVERSITAS dr. SOEBANDI.

[img] Text
17010039 Sofiatul Munawaroh.pdf

Download (13MB)

Abstract

Latar Belakang :Remaja merupakan individu yang berusia 10 sampai 19 tahun (WHO, 2019). Perilaku agresif sering terjadi pada remaja sehingga mengakibatkan remaja tertekan dan tidak nyaman. Orang tua berperan penting dalam terbentuknya tingkah laku agresif pada remaja, perilaku agresif remaja pada tahun 2016 mencapai 8597,97 kasus, dan tahun 2017 sebesar 9523.97 kasus. Artinya dari tahun 2013 – 2017 mengalami kenaikan sebesar 10,7%. Dari data tersebut kita dapat mengetahui pertumbuhan jumlah perilaku agresif remaja yang terjadi tiap tahunnya. Untuk tahun 2018 sebanyak 10549,70 kasus, 2019 mencapai 11685,90 kasus dan pada tahun 2020 mencapai 12944,47 kasus. Mengalami kenaikan tiap tahunnya sebesar 10,7% (Sub Direktorat Statistik Politik dan Keamanan, 2017).Tujuan :Mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan perilaku agresif pada remaja dengan menggunakan literature review dari jurnal nasional maupun internasional.Metode : Design penelitian ini menggunakan literature review, dengan pengumpulan data, google scholar, dan garuda jurnal tahun 2016-2021 peneliti menemukan 5 jurnal sesuai kriteria. Berdasarkan hasil telaah dari 5 jurnal didapatkan. Hasil :dari 5 jurnal yang telah di review didapatkan sebagian besar pola asuh orangtua otoriter dan perilaku agresif pada remaja tinggi. Kesimpulan :terdapat hubunganpola asuh orang tua dengan perilaku agresif pada remaja, sehingga perlu memberikan dukungan kepada orangtua untuk menangani perilaku agresif remaja dengan menentukan batas dan harapan yang tegas. Dan di harapkan untuk orangtua agar lebih meningkatkan kontrol, komunikasi dan kedekatan pada remaja.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 17 Nov 2021 06:19
Last Modified: 17 Nov 2021 06:19
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/71

Actions (login required)

View Item View Item