Ningtyas, Dharma Ayu (2022) UJI EFEKTIVITAS ANALGESIK FRAKSI ETIL ASETAT DAUN SUKUN (Artocarpus altilis) PADA MENCIT PUTIH (Mus musculus) DENGAN DIINDUKSI ASAM ASETAT. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.
![]() |
Text
18040024 Dharma Ayu Ningtyas.pdf Download (1MB) |
Abstract
Nyeri adalah pengalaman sensorik dengan rasa sakit yang tidak menyenangkan yang terjadi karena kerusakan jaringan. Daun sukun merupakan tanaman tradisional yang diketahui memiliki efek analgetik. Kandungan daun sukun adalah flavonoid yang berperan sebagai analgesik yang mekanisme kerjanya menghambat kerja enzim siklooksigenase dengan mengurangi produksi prostaglandin. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis efektivitas analgesik fraksi etil asetat daun sukun (Artocarpus altilis) dengan konsentrasi dosis 100 mg/kgBB , 200 mg/kgBB , 300 mg/kgBB. Metode pada penelitian ini adalah eksperimental laboratorium dengan menguji efektivitas fraksi etil asetat daun sukun pada mencit putih jantan sebanyak 30 ekor yang dibagi menjadi 5 kelompok yaitu : Kelompok kontrol negatif (CMC Na 0,5%) , kelompok kontrol positif (Asam mefenamat) dan kelompok perlakuan dengan konsentrasi dosis 100 mg/kgBB , 200 mg/kgBB , 300 mg/kgBB. Hasil penelitian menunjukan adanya perbedaan bermakna antara kelompok asam mefenamat dengan rata – rata jumlah geliat 49 dengan kelompok perlakuan dosis 100 mg/kgBB dengan rata – rata jumlah geliat 66,6 dan 200 mg/kgBB dengan rata – rata jumlah geliat 54,4 sedangkan untuk dosis 300 mg/kgBB dengan rata – rata jumlah geliat 52,2 tidak memiliki perbedaan bermakna dengan kontrol positif. Dosis yang paling efektif sebagai analgesik fraksi etil asetat daun sukun berdasarkan uji LSD yaitu fraksi etil asetat daun sukun dengan konsentrasi dosis 300mg/kgBB dikerenakan tidak memiliki perbedaan bermakna dengan ke lompok kontrol positif asam mefenamat dosis 65mg/kgBB.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 11 Oct 2022 05:09 |
Last Modified: | 11 Oct 2022 05:09 |
URI: | http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/500 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |