PERBEDAAN PENGETAHUAN BANTUAN HIDUP DASAR (BHD) TENTANG CARDIAC ARREST SEBELUM DAN SESUDAH DIBERIKAN PENYULUHAN KESEHATAN PADA SISWA SMA 02 DIPONEGORO WULUHAN JEMBER

Kustiani, Kemala Ayu (2022) PERBEDAAN PENGETAHUAN BANTUAN HIDUP DASAR (BHD) TENTANG CARDIAC ARREST SEBELUM DAN SESUDAH DIBERIKAN PENYULUHAN KESEHATAN PADA SISWA SMA 02 DIPONEGORO WULUHAN JEMBER. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
18010092 Kemala Ayu Kustiani.pdf

Download (2MB)

Abstract

Bantuan Hidup Dasar merupakan dasar dalam menyelamatkan penderita dalam kondisi yang mengancam nyawa dimana seorang penolong perlu segera mengenali tanda – tanda henti jantung dan henti napas, segera melakukan RJP, dan segera melakukan defibrilasi dengan menggunakan AED (Automated External Defibrilator), Penyuluhan kesehatan adalah kegiatan yang dilakukan untuk penambahan pengetahuan dan kemampuan seseorang melalui tehnik praktik belajar atau instruksi dengan tujuan mengubah atau perilaku manusia secara individu, kelompok maupun masyarakat untuk dapat hidup sehat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Perbedaan pengetahuan bantuan hidup dasar (BHD) tentang Cardiac Arrest sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan kesehatan pada siswa SMA 02 Diponegoro Wuluhan Jember. Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskuler Indonesia (PERKI) pada tahun 2019, menyebutkan penyakit jantung coroner masih menjadi ancaman dunia (global threat) karena menjadi penyebab kematian nomor satu didunia, Kabupaten Jember merupakan salah satu Kabupatan di Jawa Timur melaporkan penderita penyakit jantung melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Jember (DINKES) pada tahun 2018 sebanyak 95,35% atau 1385 orang penderita. Metode penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan desain Cross Secsional dengan one group pre-post tast design dengan pendekatan prospektif. Populasi penelitian ini adalah siswa SMA 02 Diponegoro dengan total sebanyak 142 orang. Sample pada penelitian ini berjumlah 105 responden. Sampling yang digunakan adalah clauster sampling. Hasil penelitian: uji statistik menggunakan uji Wilcoxon, hasil analisanya didapatkan pengetahuan sebelum diberikan penyuluhan Kesehatan siswa berada kategori kurang (96,2%) dan siswa sesudah diberikan penyuluhan Kesehatan berada pada kategori baik (70,5%). Pengetahuan siswa sebelum dan sesudah diberikan penyuluahan kesehatan diketahui perubahan kategori pengetahuan dengan nilai P value <0,001 (p<0,05) sehingga Ho ditolak artinya terdapat perbedaan pengetahuan Bantuan Hidup Dasar (BHD) tentang cardiac arrest sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan kesehatan. Implikasi dari penelitian ini diharapkan menjadi pertimbangan sumber informasi dan data dasar yang menyangkut masalah pengetahuan siswa sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan kesehatan Bantuan Hidup Dasar (BHD) tentang cardiac arrest di SMA.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 28 Sep 2022 04:50
Last Modified: 28 Sep 2022 04:50
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/457

Actions (login required)

View Item View Item