HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN DIET DIABETES PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PATRANG

Ratnasari, Dewi (2022) HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN DIET DIABETES PADA PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PATRANG. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
18010148 Dewi Ratnasari.pdf

Download (5MB)

Abstract

Pendahuluan Diabetes mellitus dikenal sebagai “lifelong disease” atau penyakit yang tidak dapat disembuhkan selama rentang hidup kliennya sehingga dapat mempengaruhi seluruh aspek kehidupan. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan diet pada pasien diabetes mellitus tipe 2 di wilaya kerja puskesmas patrang Metode: penelitian ini menggunakan korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah penderita diabetes melitus tipe 2 diwilayah kerja puskesmas patrang Jember berjumlah 107 orang. Sampel sebanyak 44 orang diambil menggunakan probability sampling dengan metode simple random sampling. Variabel independen yaitu dukungan keluarga , variabel dependen adalah kepatuhan diet DM. data dikumpulkan menggunakan kuisoner dan diuji dengan Kendall’s Tau-b (α = 0,05). Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan diet diabetes mellitus (p 0,000 < 0,05). Kesimpulan Ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan menjalankan diit diabetes mellitus di di wilayah kerja puskesmas Patrang. Saran: Bagi pasien DM hendaknya selalu mematuhi aturan diit yang disarankan oleh dokter, perawat atau petugas kesehatan lainnya khususnya pada jumlah makanan yang dikonsumsi. Bagi keluarga dan masyarakat agar memberi dukungan/motivasi kepada pasien DM untuk selalu mematuhi aturan diit khususnya pada dukungan instrumental. Kepada petugas kesehatan khususnya perawat di wilayah kerja Puskesmas Patrang seharusnya selalu memberikan pendidikan kesehatan dan motivasi kepada keluarga penderita DM akan pentingnya dukungan keluarga khususnya pada dukungan instrumental dalam rangka meningkatkan kepatuhan pasien dalam menjalankan diit DM.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 26 Sep 2022 05:41
Last Modified: 26 Sep 2022 05:41
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/436

Actions (login required)

View Item View Item