PERBEDAAN SELF MANAGEMENT PASIEN HIPERTENSI DI WILAYAH PEDESAAN JATISARI DAN KELURAHAN PATRANG

Fitria, Anita (2022) PERBEDAAN SELF MANAGEMENT PASIEN HIPERTENSI DI WILAYAH PEDESAAN JATISARI DAN KELURAHAN PATRANG. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
18010140 Anita Fitria.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pendahuluan: Self management menggambarkan kemampuan individu untuk mempertahankan perilaku mereka yang efektif dengan penyakit yang diderita. Managemen hipertensi sangat tergantung pada kemampuan pasien sendiri untuk mengatur dan merubah atau mempertahankan perilaku yang sehat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat self management pasien hipertensi di kawasan pedesaan Jatisari dan kelurahan Patrang Kabupaten Jember. Metode: desain penelitian yang digunakan adalah komparasi dengan melibatkan pasien hipertensi sebanyak 132 responden yang terbagi menjadi dua secara proporsional antara pedesaan Jatisari dan kelurahan Patrang. Pengambilan data dilakukan menggunakan kuesioner hypertension self-care profile (HBP-SCP) self management. Analisis data menggunakan uji independent sample t-test. Hasil: rata-rata self managemen pada penderita hipertensi di desa Jatisari adalah sebesar 64,14 dan rata-ratar self managemen pada penderita hipertensi di keluraan Patrang adalah sebesar 73,50. Selisih rata- rata self managemen antara Pedesaan Jatisari dan Kelurahan Patrang adalah sebesar -9,36 dan uji beda didapatkan p value=0,000;< a=0,05 artinya ada perbedaan self management pada pasien hipertensi di Wilayah Pedesaan Jatisari dan Kelurahan Patrang. Diskusi: disarankan untuk keluarga memberikan dukungan self Management seperti menyediakan makanan rendah garam, mendorong melakukan aktivitas fisik harian secara rutin, memfasilitasi datang prolanis, melakukan pemantauan tekanan darah secara rutin, dan mendorong patuh mengkonsumsi obat anti-hipertensi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 21 Sep 2022 03:40
Last Modified: 21 Sep 2022 03:40
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/416

Actions (login required)

View Item View Item