HUBUNGAN KETEPATAN PENGGUNAAN ANTIBIOTIK DENGAN KEKAMBUHAN DISENTRI PADA PASIEN RAWAT JALAN DI PUSKESMAS SUKORAMBI - JEMBER

Monikawati, Trishya (2022) HUBUNGAN KETEPATAN PENGGUNAAN ANTIBIOTIK DENGAN KEKAMBUHAN DISENTRI PADA PASIEN RAWAT JALAN DI PUSKESMAS SUKORAMBI - JEMBER. Other thesis, UNIVERSITAS dr. SOEBANDI.

[img] Text
Trishya Monikawati.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pengantar : Antibiotik adalah zat atau bahan yang digunakan untuk mencegah dan mengobati suatu infeksi karena bakteri. Meluasnya penggunaan antibiotik yang tidak tepat merupakan isu besar dalam kesehatan masyarakat dan keamanan pasien. Masalah utama pemakaian antibiotik pada pasien adalah penentuan jenis antibiotik, dosis, interval, dan rute pemberian ini merupakan memebrikan efek bagi pasien untuk bisa sembuh dari disentri. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Ketepatan Penggunaan Antibiotik Dengan Kekambuhan Disentri Pada Pasien Rawat Jalan Di Puskesmas Sukorambi – Jember. Metode : Metode Penelitian merupakan Observasional Analitik dengan menggunakan pendekatan crossectional. Jumlah populasi penelitian adalah 60 responden dengan menggunakan rumus chi-square sehingga didapatkan sampel sejumlah 52 sampel. Analisis : Hasil uji chi-square pada penelitian adalah < 0,005, sehingga disimpulkan terdapat Hubungan Penggunaan Antibiotik Dengan Kekambuhan Disentri Pada Pasien Rawat Jalan Di Puskesmas Sukorambi – Jember. Hasil : Hasil penelitian ini adalah ketepatan penggunaan antibiotik pada pasien disentri tepat sebanyak 39 (75.0%), sedangkan pada hasil kekambuhan pasien disentri adalah 16 (30,8%). Kesimpulan : Ketepatan penggunaan antibiotik yang diberikan pada pasien disentri di rawat jalan Puskesmas Sukorambi Jember adalah sebagian besar tepat. Kekambuhan pada pasien disentri di rawat jalan Puskesmas Sukorambi Jember adalah sebagian tidak kambuh. Terdapat hubungan ketepatan penggunaan antibiotik dengan kekambuhan pasien disentri di rawat jalan Puskesmas Sukorambi Jember.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 01 Mar 2022 01:58
Last Modified: 01 Mar 2022 01:58
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/244

Actions (login required)

View Item View Item