Listiyana, Nurmalia (2024) ASUHAN KEPERAWATAN PADA IBU POST PARTUM DENGAN DIAGNOSA KEPERAWATAN MENYUSUI TIDAK EFEKTIF TERHADAP PENERAPAN PIJAT OKSITOKSIN DAN PIJAT ENDORFIN DI RUANG SYUKUR RS BINA SEHAT JEMBER. Technical Report. Universitas dr. SOEBANDI, Jember.
![]() |
Text
Abstrak Nurmalia Listiyana.pdf Download (645kB) |
Abstract
Pendahuluan : ASI merupakan sebuah cairan yang disekresikan oleh kelenjar payudara ibu berupa makanan alamiah kaya akan nutrisi dan energi diproduksi sejak masa kehamilan. WHO merekomendasikan para ibu untuk menyuui secara eksklusif selama 6 bulan. Namun, masih banyak ibu post partum yang mengalami masalah menyusui, salah satunya menyusui tidak efektif. Jika ASI tidak terpenuhi maka terjadi berat badan bayi menurun, hiperbilirubin sehingga menyebabkan kerusakan pada hati. Metode pijat oksitosin dan endhorpin menjadi salah satu alternatif meningkatkan kenyamanan dan membuat ibu lebih rilaks selama masa menyusui. Metode pijat oksitosin dan endhorpin selain bisa meningkatkan produksi ASI. Tujuan dalam karya ilmiah akhir ini adalah untuk mengetahui penerapan pijat oksitosin dan endhorpin dalam meningkatkan produksi ASI. Metode : penelitian ini menggunakan case study dengan pendekatan asuhan keperawatan pada 5 ibu post partum dengan diagnosa keperawatan menyusui tidak efektif. Penelitian ini dilakukan dalam waktu 2x2 hari dalam penerapan pijat oksitosin dan endhorpin. Hasil: dari ke 5 ibu post partum diperoleh bahwa produksi ASI sebelum pijat oksitosin dan endhorpin dengan tanda gejala : ASI tidak mnetes/ memancar, bayi tidak mampu melekat pada payudara ibu, BAK bayi kurang dari 8x dalam 24 jam. Dari ke 5 ibu post partum setelah pijat oksitosin dan endhorpin dengan tanda gejala : suplai ASI adekuat, ASI menetes/memancar, bayi melekat pada payudara ibu dengan benar dan miksi bayi lebih dari 8x dalam 24 jam. Diskusi : pijat oksitosin dan endhorpin bisa diterapkan bagian dari tindakan komplementer untuk meningkatkan produksi ASI pada ibu post partum.
Item Type: | Monograph (Technical Report) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 18 Nov 2024 05:32 |
Last Modified: | 18 Nov 2024 05:32 |
URI: | http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1884 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |