Nurkaromah, Nanda Iflah (2024) PENGARUH PEMBERIAN ANTIBIOTIK TERHADAP PROSES PENYEMBUHAN PENYAKIT DEMAM TIFOID PADA ANAK DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT BALADHIKA HUSADA JEMBER. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.
![]() |
Text
Abstrak Nanda Iflah Nurkaromah.pdf Download (316kB) |
Abstract
Latar Belakang: Demam tifoid merupakan infeksi akut akibat bakteri Salmonella typhi. Penyakit ini tetap menjadi masalah kesehatan di Indonesia, khususnya di kalangan anak-anak. Menurut Dinas Kesehatan Jawa Timur (2020), pada tahun 2019 tercatat 163.235 kasus demam tifoid pada kelompok usia 4-18 tahun. Pengobatan utama untuk kondisi ini adalah penggunaan antibiotik, yang bila diberikan secara tepat dapat mempercepat pemulihan dan menghindari komplikasi. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemberian antibiotik terhadap proses penyembuhan penyakit demam tifoid pada anak yang mengalami demam tifoid. Metode: Penelitian ini adalah penelitian observasional non-eksperimental. Jumlah populasi yang diteliti terdiri dari 35 pasien. Sampel dalam penelitian ini adalah anak-anak berusia 1 hingga 13 tahun. Data yang digunakan berasal dari rekam medis, meliputi suhu tubuh saat masuk rumah sakit (MRS) dan saat keluar rumah sakit (KRS), serta jenis-jenis antibiotik yang diberikan. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan SPSS dengan metode Uji Analisis Ranking Wilcoxon. Hasil: Karakteristik responden yang paling sering terkena demam tifoid adalah laki-laki, dengan rentang usia 6 hingga 10 tahun sebagai kelompok yang paling sering terjangkit. Ciprofloxacin merupakan jenis antibiotik yang paling umum digunakan dalam pengobatan demam tifoid. Kesimpulan: Rata-rata suhu tubuh sebelum pemberian antibiotik adalah 38,9°C ± 1,417, sedangkan setelah pemberian antibiotik rata-rata suhu tubuh turun menjadi 36,8°C ± 0,719. Hasil analisis penelitian ini menunjukkan adanya hubungan atau pengaruh signifikan dalam penyembuhan demam tifoid (P < 0,05).
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 02 Oct 2024 07:32 |
Last Modified: | 02 Oct 2024 07:32 |
URI: | http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1732 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |