HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN KONTROL PADA LANSIA HIPERTENSI DI PUSKESMAS JENGGAWAH

Fawaid, Ahmad (2024) HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN KELUARGA DENGAN KEPATUHAN KONTROL PADA LANSIA HIPERTENSI DI PUSKESMAS JENGGAWAH. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
19010005 Ahmad Fawaid.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Latar Belakang: Ketidakpatuhan kontrol hipertensi pada lansia termasuk masalah serius yang sering dijumpai di masyarakat. Penyebab salah satunya ketidakpatuhan kontrol tersebut adalah minimnya dukungan keluarga pada lansia. Salah satu upaya dalam meningkatkan kepatuhan kontrol hipertensi yakni dengan meningkatkan dukungan keluarga pada lansia penderita hipertensi. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan kontrol pada lansia hipertensi di Puskesmas Jenggawah. Metode: penelitian ini menggunakan desain penelitian observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah lansia hipertensi di Puskesmas Jenggawah. Sampel penelitian sejumlah 126 responden lansia dengan menggunakan teknik probability sampling dengan pendekatan teknik simple random sampling. Vareabel penelitian ini adalah dukungan keluarga dan kepatuhan kontrol. Data diperoleh melalui kuesioner dengan uji korelasi menggunakan uji Gamma dengan nilai (α=0,05) diperoleh hasil p-value = 0,000. Hasil: Sebagian besar lansia hipertensi di Puskesmas Jenggawah memiliki dukungan keluarga kategori cukup, sebagian besar lansia hipertensi di Puskesmas Jenggawah memiliki kepatuhan kontrol patuh dan penelitian ini (0,000<0,05) menunjukan bahwa ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan kontrol pada lansia hipertensi di Puskesmas Jenggawah. Kesimpulan: pada penelitian ini yaitu ada hubungan antara dukungan keluarga dengan kepatuhan kontrol pada lansia hipertensi di Puskesmas Jenggawah. Semakin meningkatnya dukungan keluarga maka semakin meningkat pula kepatuhan kontrol. Di harapkan keluarga dapat memberikan dukungan keluarga kepada lansia sehingga dapat meningkatkan kepatuhan kontrolnya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 06 Aug 2024 09:07
Last Modified: 06 Aug 2024 09:07
URI: http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1483

Actions (login required)

View Item View Item