DETERMINAN FAKTOR INTERNAL KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM KUNJUNGAN ANTENATAL CARE DI PUSKESMAS DAWARBLANDONG MOJOKERTO

Laura, Agnes (2024) DETERMINAN FAKTOR INTERNAL KEPATUHAN IBU HAMIL DALAM KUNJUNGAN ANTENATAL CARE DI PUSKESMAS DAWARBLANDONG MOJOKERTO. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
Abstrak Agnes Laura.pdf

Download (508kB)

Abstract

Latar Belakang : Antenatal Care merupakan suatu tindakan pencegahan resiko bahkan komplikasi dalam program perawatan kesehatan ibu hamil selama masa kehamilannya oleh tenaga kesehatan profesional. Berdasarkan Profil Kesehatan Dinas Kesehatan Mojokerto tahun 2022 terjadi penurunan cakupan Kunjungan Antenatal Care K1 & K4 berturut – turut selama tiga tahun terakhir. Antenatal Care tidak patuh menyebabkan kesakitan bahkan kematin ibu dan janin yang ada dalam kandungannya. Upaya yang bisa dilakukan adalah menganalisa faktor internal yang memengaruhi Kepatuhan Ibu Hamil dalam Kunjungan Antenatal Care, sehingga dengan memperbaiki faktor internal ibu hamil tersebut kepatuhan dan cakupan Antenatal Care meningkat. Tujuan: Untuk menganalisa determinan faktor internal ibu terhadap kepatuhan ibu hamil dalam kunjungan Antenatal Care di Puskesmas Dawarblandong Mojokerto. Metode: Penelitian ini dilakukan pada bulan April-Mei 2024 di Puskesmas Dawarblandong, Mojokerto. Dengan 42 ibu hamil sebagai subjek yang memasuki UK 32 minggu sampai aterm di Puskesmas Dawarblandong yang memenuhi kriteria Inklusi. Penelitian ini merupakan kuantitatif survey dengan desain penelitian cross sectional. Dengan analisis statistik melalui Uji Chi Square menggunakan aplikasi SPSS 22 version. Hasil: Hasil analisis statistik melalui Uji Chi Square diperoleh nilai sebagai berikut : tingkat pendidikan p value = 0.005, pengetahuan p value = 0.002, sikap p value = 0.006, paritas p value = 0.000, usia p value =0,011 membuktikan adanya keterkaitan yang signifikan terkait kepatuhan ibu hamil dalam kunjungan Antenatal Care dengan tingkat pendidikan, pengetahuan, sikap, paritas dan usia. Kesimpulan: Merujuk dari hasil penelitian telah terbukti bahwa faktor internal ibu hamil mempunyai keterkaitan secara signifikan terhadap kepatuhan ibu hamil dalam kunjungan Antenatal Care.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 06 Aug 2024 06:08
Last Modified: 06 Aug 2024 06:08
URI: http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1474

Actions (login required)

View Item View Item