Ridiansyah, Ade Nur Alfa (2021) HUBUNGAN STATUS EKONOMI KELUARGA DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA LITERATURE REVIEW. Other thesis, UNIVERSITAS dr. SOEBANDI.
![]() |
Text
17010131 Ade Nur Alfa Ridiansyah.pdf Download (14MB) |
Abstract
Latar Belakang: Kejadian stunting merupakan salah satu masalah gizi yang dialami oleh balita di dunia saat ini. Stunting memiliki dampak yang besar terhadap tumbuh kembang anak dan juga perekonomian Indonesia di masa yang akan datang. Anak-anak yang mengalami stunting pada umumnya akan mengalami hambatan dalam perkembangan kognitif dan motoriknya yang akan mempengaruhi produktivitasnya saat dewasa. Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (2017) menyebutkan bahwa di Indonesia sekitar 9 juta anak Balita mengalami stunting. Prevalensi Stunting di Jawa Timur mencapai 447.965 anak balita dengan Kabupaten Jember merupakan Kabupaten tertinggi kejadian Stunting di Jawa Timur yaitu sebesar 80.359 anak balita. Tujuan Penelitian: Untuk Menganalisis Hubungan status Ekonomi dengan kejadian Stunting pada Balita berdasarkan studi literatur. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan Studi Literatur Review dengan desain penelitian Korelasional dengan pendekatan Crossectional dan Case Control metode pengumpulan artikel meggunakan database Google Scholar. Hasil: Dari ke 5 artikel didapatkan bahwa Status Ekonomi keluarga pada Balita Stunting berada pada Kategori Rendah. Hasil analisis Kejadian Stunting dari 5 artikel yang sudah di review didapatkan bahwa kejadian stunting dialami pada balita usia 37-59 bulan yaitu sebanyak 79% disebabkan oleh status ekonomi keluarga. Diskusi: Hasil literature review ini menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara Status Ekonomi Dengan Kejadian Stunting Pada Balita dengan hasil nilai = < 0,05.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 06 Dec 2021 07:14 |
Last Modified: | 06 Dec 2021 07:14 |
URI: | http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/144 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |