Stiawan, Doni Ari (2024) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN TINGKAT KEPUASAN KELUARGA PASIEN TENTANG PRIORITAS PENANGANAN TRIAGE DI IGD RSD KALISAT. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.
![]() |
Text
Abstrak Doni Ari Stiawan.pdf Download (306kB) |
Abstract
Latar belakang: Pengetahuan keluarga pasien tentang penanganan di triage akan mempengaruhi kinerja tenaga kesehatan, karena dalam triage yang mempunyai tujuan untuk memilih atau menggolongkan semua pasien yang memerlukan pertolongan dan menetapkan prioritas penanganannya. Ketepatan waktu dalam pelayanan kegawatdaruratan menjadi perhatian penting karena selalu berkaitan dengan kepuasan pelayanan. Hasil studi National Health Service pelayanan perawatan di IGD mempengaruhi tingkat kepuasan 67,7%. Kepuasaan pelayanan IGD di Indonesia sebesar 69%, Jawa Timur 65%, Kabupaten Jember 55,5%. Hasil studi pendahuluan 50% dari keluarga kurang puas dengan pelayanan IGD oleh karena itu keluarga pasien haru terus meningkatkan pengetahuan mereka tentang prioritas penanganan triage. Tujuan: penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dengan tingkat kepuasan keluarga pasien tentang prioritas penanganan triage. Metode: Penelitian ini menggunakan cross sectional, populasi seluruh pasien di ruang IGD RSD Kalisat, sampel berjumlah 88 responden dengan teknik pengambilan sampling menggunakan random sampling. Intrument penelitian ini lembar kuesioner. Analisis penelitian ini menggunakan uji spearman rank.. Hasil: Dari 88 orang yang memiliki tingkat pengetahuan kurang 20.5%, cukup 28.4%, baik 51.1% dengan tingkat kepuasan tidak puas 20.5%, puas 38.6% dan sangat puas 40.9% . Nilai p = .000< α = 0,05 artinya H0 ditolak dan Ha diterima dengan koefisien korelasi 0.901 artinya hubungan sangat kuat. Kesimpulan: ada hubungan yang sangat kuat antara tingkat pengetahuan keluarga pasien tentang prioritas penanganan triage dengan tingkat kepuasan di RSD Kalisat Jember. Diskusi: Memberikan pemahaman informasi tentang prioritas penanganan triage diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan keluarga pasien.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 31 Jul 2024 06:29 |
Last Modified: | 31 Jul 2024 06:29 |
URI: | http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1371 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |