Zahroh, Lailatul (2024) HUBUNGAN MOTIVASI KELUARGA DENGAN KEPATUHAN KONTROL PEMERIKSAAN HEMOGLOBIN IBU HAMIL TRIMESTER III DI POSYANDU TANGGUL KULON. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.
![]() |
Text
Abstrak Lailatul Zahroh.pdf Download (515kB) |
Abstract
Latar belakang : Salah satu faktor yang mempengaruhi kepatuhan ibu hamil dalam pemeriksaan hemoglobin adalah motivasi. Peran serta keluarga dalam memberikan motivasi bisa meningkatkan energi positif bagi ibu hamil sehingga dapat meningkatkan kepatuhan ibu hamil dalam melakukan pemeriksaan hemoglobin. Kepatuhan ibu hamil dalam pemeriksaan hemoglobin bisa menentukkan diagnosa secara dini. Tujuan : Untuk mengetahui hubungan motivasi keluarga dengan kepatuhan kontrol pemeriksaan hemoglobin ibu hamil trimester III di posyandu tanggul kulon. Metode : Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik korelasi, untuk mencari hubungan sebab akibat antara dua variabel. Pendekatan menggunakan cross sectional dengan populasi 30 ibu hamil trimester III. Tehnik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Instrumen yang digunakan pada motivasi keluarga menggunakan kuesioner dan kepatuhan kontrol pemeriksaan hemoglobin ibu hamil trimester III melihat data buku KIA. Analisa yang digunakan adalah uji statistik spearman rank. Hasil : Dari hasil penghitungan melalui uji spearman rank dengan menggunakan spss 23.0 didapatkan hasil ρ-value 0,003 < α 0,05. Kesimpulan : Berdasarkan hasil uji spearman rank menunjukkan bahwa ada hubungan motivasi keluarga dengan kepatuhan kontrol pemeriksaan hemoglobin ibu hamil trimester III di Posyandu Tanggul Kulon tahun 2024. Diharapkan keluarga lebih meningkatkan lagi motivasi kepada ibu hamil trimester III untuk melakukan pemeriksaan hemoglobin sehingga dapat mencegah terjadinya komplikasi kehamilan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 26 Jul 2024 03:47 |
Last Modified: | 26 Jul 2024 03:47 |
URI: | http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1330 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |