ASUHAN KEPERAWATAN PRE OPERASI PADA PASIEN APPENDICITIS DENGAN MASALAH KEPERAWATAN ANSIETAS MENGGUNAKAN TERAPI RELAKSASI BENSON

Sa'adah, Laili Qomarotus (2024) ASUHAN KEPERAWATAN PRE OPERASI PADA PASIEN APPENDICITIS DENGAN MASALAH KEPERAWATAN ANSIETAS MENGGUNAKAN TERAPI RELAKSASI BENSON. Technical Report. Universitas dr. SOEBANDI, Jember.

[img] Text
22101093 Laili Qomarotus Sa'adah.pdf

Download (1MB)

Abstract

Apendisitis merupakan infeksi bakteria di kuadran kanan bawah dari rongga abdomen,berbagai hal berperan sebagai faktor pencetusnya. Apendiktomi merupakan pengobatan melalui prosedur tindakan operasi hanya untuk penyakit apendisitis atau penyingkiran/pengangkatan usus buntu yang terinfeksi. Penyakit Appendisitis dapat meningkatkan kecemasan. Kecemasan yang relevan berhubungan dengan meningkatnya kurangnya pengetahuan persepsi pasien tentang penyakit apendisitis. Upaya untuk mengatasi kecemasan pada pasien appendicitis dapat dilakukan terapi nonfarmakologi yang dapat diterapkan adalah terapi relaksasi benson Tujuan Penelitian: untuk menggambarkan “Asuhan Keperawatan Pre Operasi Pada Pasien Apendicitis dengan Masalah Keperawatan Ansietas Menggunakan Terapi Relaksasi Benson. Metode: Jenis penelitian ini menggunakan studi kasus melalui observasi dan wawancara kepada klien kelolaan di Rumah Sakit terkait. Hasil: Hasil sebelum dilakukan intervensi terapi relaksasi benson pasien mengalami tingkat kecemasan sampai dengan berat. Setelah dilakukan terapi relaksasi benson dengan durasi 10menit pasien mengalami penurunan tingkat kecemasan sampai dengan satu-dua angka mengalami perubahan tingkat kecemasan. Diskusi: Kelebihan tekhnik relaksasi benson ini mudah dilakukan dan tidak ada efeksamping apapun dan juga mampu menurunkan stress serta berbagai gejala yang berhubungan dengan kecemasan.

Item Type: Monograph (Technical Report)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 29 Jan 2024 06:15
Last Modified: 29 Jan 2024 06:15
URI: http://repository.uds.ac.id/id/eprint/1199

Actions (login required)

View Item View Item