HUBUNGAN PENGATURAN POLA MAKAN DENGAN KEKAMBUHAN RHEUMATOID ARTRITIS

Rahmawati, Ika Nur (2021) HUBUNGAN PENGATURAN POLA MAKAN DENGAN KEKAMBUHAN RHEUMATOID ARTRITIS. Other thesis, UNIVERSITAS dr. SOEBANDI.

[img] Text
17010096 Ika Nur Rahmawati.pdf

Download (4MB)

Abstract

Pendahuluan: masalah lansia yang sering dijumpai yaitu tidak mengatur pola makannya. Akibatnya timbulnya masalah kesehatan salah satunya yaitu kekambuhan pada rheumatoid arthritis. Data prevelensi dunia penderita rheumatoid arthritis 0,3% dan akan meningkat 1% seiring bertambahnya usia dengan indikasi mengalami kelumpuhan.Lansia yang mengalami kekambuhan rheumatoid arthritis mengeluh nyeri pada persendian dan mengambat aktivitas sehari-hari.Penanganan dan pencegahan lansia yang mengalami kekambuhan rheumatoid arthritis secara non farmakologi dengan mengatur pola makan. Tujuan literature reviewuntuk menganalisis hubungan pengaturan pola makan dengan kekambuhan rheumatoid arthritis pada lansia literature review.Metode: desain penelitian literature review. Pencarian database Pubmed, Science Direct, dan Google Schoolar artikel tahun 2016-2020,seleksi format Population Exposure Outcom Study design dengan kriteria inklusi pengaturan pola makan pada lansia dengankekambuhan rheumatoid arthritis, desain artikelcross-sectional dan case- control study.Hasil:pola makan dari 6 artikel, 3 artikel menunjukkan responden pola makannya baik, 3 artikel menunjukkan responden pola makannya tidak baik. Kekambuhan rheumatoid arthritis dari 6 artikel, 5 artikel menunjukkan responden mengalami kekambuhan rheumatoid arthritisserta sering kambuh,1 artikel menujukkan tidak mengalami kekambuhan rheumatoid arthritis. Hasil 6 artikel yang ditelaah keseluruhan menuliskan hasil nilai p-value <0,05. Kesimpulan: ada hubungan pengaturan pola makan dengan kekambuhan rheumatoid arthritis pada lansia. Diskusi: keluarga, lansia danperawat dapat mengatur pola makan sehat untuk mengurangi dan mencegah terjadinya kekambuhan rheumatoid arthritis pada lansia sehingga menjaga kadar purin dalam tubuh tidak melebihi batas normal.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 22 Nov 2021 05:09
Last Modified: 22 Nov 2021 05:09
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/117

Actions (login required)

View Item View Item