ANALISIS KADAR KAFEIN DENGAN METODE KLT- DENSITOMETRI PADA PRODUK TEH YANG BEREDAR DI JEMBER

Sabawanti, Nur Khomah and Hidayati, Sholihatil and Susanti, Dhina Ayu (2023) ANALISIS KADAR KAFEIN DENGAN METODE KLT- DENSITOMETRI PADA PRODUK TEH YANG BEREDAR DI JEMBER. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
19040095 Nur Khomah Sabawanti.pdf

Download (9MB)

Abstract

Latar belakang: Teh memiliki kandungan senyawa alkaloid utama salah satunya adalah kafein. Kafein sendiri memiliki efek farmakologi, tetapi kafein juga dapat menimbulkan efek samping negatif apabila dikonsumsi secara berlebihan. Berdasarkan SNI 01-7152-2006 kadar kafein yang diizinkan yaitu 150 mg/hari atau per sajian yang terdapat dalam makanan juga minuman, oleh karena itu dilakukan penelitian dengan tujuan mengetahui kadar kafein dalam produk teh yang beredar di Jember. Metode: Desain penelitian yang digunakan adalah eksperimen laboratorium dengan menggunakan metode KLT- Densitometri. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah ekstrak kental teh hitam, teh hijau dan teh oolong. Selanjutnya Analisis kadar kafein menggunakan metode KLT- Densitometri. Hasil : Hasil dari penelitian ini berupa fase gerak dengan kloroform p.a: etanol p.a (99:1), dan hasil dari analisis yang dilakukan diketahui bahwa setiap 20 mg ekstrak kental teh mengandung rata–rata % kadar sebanyak 0,5360%, 0,4475%, dan 0,4666% dan kadar kafein setiap sajian atau per kantong secara berurut adalah teh hitam 16,08 mg, teh hijau 13,425 mg dan teh oolong 13,998 mg maka jika dalam 1 hari teh dikonsumsi sebanyak 3 kali maka kadar teh hitam, teh hijau dan teh oolong adalah 48,24 mg/hari, 40,275 mg/hari dan 41,994 mg/hari. Kesimpulan: Berdasarkan hasil dari analisis yang dilakukan 3 jenis sampel teh yang digunakan masuk dalam persyaratan jumlah kandungan kafein pada makanan dan minuman serta memiliki kadar kafein di bawah kadar maksimal yang ditetapkan oleh pemerintah pada SNI 01-7152-2006 yaitu 150 mg/hari.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 17 Oct 2023 08:05
Last Modified: 17 Oct 2023 08:05
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/1149

Actions (login required)

View Item View Item