PERUBAHAN DISMENORE SETELAH MELAKUKAN YOGA PADA MAHASISWA dr. SOEBANDI JEMBER TAHUN 2023

Divani, Natasyah and Anggraeni, Ernawati (2023) PERUBAHAN DISMENORE SETELAH MELAKUKAN YOGA PADA MAHASISWA dr. SOEBANDI JEMBER TAHUN 2023. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
19050031 Natasyah Divani.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dismenore adalah nyeri selama menstruasi yang disebabkan oleh kejang otot uterus, terjadinya dismenore adanya peningkatan kadar prostaglandin. Hasil studi pendahuluan yang telah dilakukan di Universitas dr. Seobandi pada 30 orang remaja putri menunjukkan 20% (24 orang) diantaranya menderita dismenore saat sedang mengalami masa menstruasi. Salah satu alternatif mengurangi Dismenore yaitu dengan yoga. Tujuan penelitian untuk mengetahui perubahan dismenore setelah melakukan yoga pada mahasiswa dr. Soebandi Jember tahun 2023. Metode penelitian dengan desain pre experiment pendekatan “One Groups Pretest-Posttest Design. Populasi 40 mahasiswi, sampel 16 responden, Analisis uji paired t-test. Dismenore sebelum melakukan yoga pada wanita yang mengalami disminore menunjukkan hasil rata rata (mean) adalah 3,875 dan disminore sesudah melakukan yoga hasil rata-rata (mean) adalah 1,125. Hasil uji paired sampel t-test menunjukkan nilai sig sebesar 0,000 berarti pvalue < α (0,05) maka H0 di tolak dan Ha di terima yang artinya terdapat pengaruh yang signifikan pada pemberian yoga terhadap penurunan disminore pada mahasiswa dr. Soebandi Jember. Kesimpulan dalam penelitian Yoga dapat pengaruh terhadap penurunan disminore pada mahasiswa dr. Soebandi Jember. Saran responden diharapkan untuk membiasakan diri melakukan yoga untuk mengurangi nyeri haid agar tidak ketergantungan pada obat pereda nyeri.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 17 Oct 2023 06:59
Last Modified: 17 Oct 2023 06:59
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/1146

Actions (login required)

View Item View Item