Rudianto, Ayun and Nastiti, Eky Madyaning (2023) HUBUNGAN PENGETAHUAN, PENGALAMAN DENGAN RESPON TIME PERAWAT UGD PUSKESMAS LEDOKOMBO DAN PUSKESMAS SUMBER JAMBE KABUPATEN JEMBER. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.
![]() |
Text
21102248 Ayun Rudianto.pdf Download (1MB) |
Abstract
Pelayanan pasien gawat darurat merupakan pelayanan yang memerlukan tindakan segera yaitu cepat, tepat, cermat, untuk mencegah kematian dan kecacatan. Salah satu indikator mutu pelayanan berupa respon time yang kurang dari 5 menit. Pendidikan dan pengalaman perawat menentukan respon time terhadap pasien yang masuk ke UGD. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan, pengalaman dengan respon time perawat UGD Puskesmas Ledokombo dan Puskesmas Sumber Jambe Kabupaten Jember. Desain penelitian yang digunakan yaitu cross sectional study. Sampel dalam penelitian ini diambil secara total sampling yaitu seluruh perawat ruang gawat darurat di Puskesmas Ledokombo dan Puskesmas Sumber Jambe sebanyak 30 orang. Data didapatkan dengan cara pengisian kuesioner. Hasil penelitian ini dianalisa menggunakan Chi Square dengan Confidence Interval 95%. Hasil penelitian menunjukkan pengetahuan perawat UGD Puskesmas Ledokombo dan Sumber Jambe Kabupaten Jember sebagian besar baik (60%), pengalaman perawat UGD Puskesmas Ledokombo dan Sumber Jambe Kabupaten Jember sebagian besar ≥5 tahun (53,3%), respon time perawat UGD Puskesmas Ledokombo dan Sumber Jambe Kabupaten Jember sebagian besar cepat (≤5 menit) (66,7%). Hasil analisa dari kedua variabel didapatkan nilai signifikansi = 0,010 dan nilai rho = 0,427, yang menunjukkan bahwa ada hubungan pengetahuan, pengalaman dengan respon time perawat UGD Puskesmas Ledokombo dan Puskesmas Sumber Jambe Kabupaten Jember. Disarankan perawat UGD harus mampu meningkatkan respon time untuk mengurangi angka kecacatan, morbiditas dan mortalitas. Serta diharapkan puskesmas melakukan evaluasi rutin respon time demi meningkatkan mutu layanan puskesmas terhadap pasien UGD, sehingga respon time cepat dapat dicapai (≤5 menit).
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id |
Date Deposited: | 04 Oct 2023 04:27 |
Last Modified: | 04 Oct 2023 04:27 |
URI: | http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/1079 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |