PROFIL PENGGUNAAN KOMBINASI DUA OBAT ANTIDIABETES ORAL PADA PASIEN DIABETES MELITUS DI RUMAH SAKIT CITRA HUSADA JEMBER

Zaqia, Miatuz and Mayasari, Shinta and Isnawati, Nafisah (2023) PROFIL PENGGUNAAN KOMBINASI DUA OBAT ANTIDIABETES ORAL PADA PASIEN DIABETES MELITUS DI RUMAH SAKIT CITRA HUSADA JEMBER. Other thesis, Universitas dr. SOEBANDI.

[img] Text
19040081 Miatus Zaqia.pdf

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang: Diabetes melitus (DM) adalah suatu golongan penyakit dengan karakteristik hiperglikemia yang terjadi disebabkan oleh gangguan sekresi insulin, kerja insulin, ataupun keduanya. International Diabetes Federation (IDF) mencatat bahwa Indonesia menjadi negara dengan jumlah penderita diabetes terbesar kelima di dunia, terdapat 19,5 juta warga Indonesia berusia 20-79 tahun yang mengidap penyakit tersebut. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil penggunaan kombinasi dua obat antidiabetes oral pada pasien diabetes di Rumah Sakit Citra Husada Pada Tahun 2022 Metode : Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pengumpulan data secara retrospektif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pasien rawat jalan dengan diagnosa diabetes melitus di RS Citra Husada pada tahun 2022. Sumber data rekam medis. Jumlah sampel menggunakan anggota popilasi 100 pasien di instalasi rawat jalan di RS Citra Husada. Penelitian ini menggukan teknik total sampling merupakan teknik pengambilan sampel yang menggunakan semua anggota populasi. Analisis data menggunakan analisis univariat dalam bentuk persentase. Hasil Penelitian: Hasil Penelitian menunjukan bahwa 100 sampel yang masuk dalam kriteria inklusi. Hasil penelelitian karakteristik pasien sebagian besar pada jenis kelamin perempuan (61%), usia rentang 56-65 tahun (39%), dan penyakit penyerta hipertensi (33%). Hasil penelitian kombinasi dua obat antidiabetes oral yaitu golongan sulfonilurea (glimepirid dengan dosis 3mg, obat frekuensi satu kali sehari diminum tiap pagi dengan golongan thiazolidindion (pioglitazon dengan dosis 30 mg, frekuensi obat satu kali sehari diminum pada siang hari) (35%). Kesimpulan: Penggunaan kombinasi dua obat Antidiabetes oral paling banyak di Rumah Sakit Citra Husada yakni golongan sulfonilurea dan thiazolidindion.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@stikesdrsoebandi.ac.id
Date Deposited: 26 Sep 2023 03:47
Last Modified: 26 Sep 2023 03:47
URI: http://repository.stikesdrsoebandi.ac.id/id/eprint/1049

Actions (login required)

View Item View Item